Beliburan di Desa Wisata Kedungbenda bisa menjadi salah satu pilihan wisata akhir pekan yang menyenangkan. Penasaran seperti apa serunya berkunjung ke destinasi wisata yang satu ini? Yuk simak ulasan lengkapnya berikut ini.

sumber :Travelingyuk.com

Wisata Susur Sungai Desa Kedungbenda yang terletak di samping jembatan linggamas, Desa Kedungbenda, Kecamatan Kemangkon, Kabupaten Purbalingga yang berbatasan langsung dengan kabupaten Banyumas , merupakan sebuah Rest Area dibawah rindangnya pohon bambu dan tepat berada di tepi Sungai Klawing.

Lokasi wisata Desa Kedungbenda ini cukup mudah di jangkau karena hanya memerlukan waktu kurang lebih 30 menit dari pusat kota Purbalingga dan 45 menit dari stasiun Purwokerto.

Hal menarik yang ada di wisata desa Kedungbenda ini adalah wisata susur sungainya. Kita akan diajak untuk berkeliling menikmati indahnya Sungai Klawing dengan perahu-perahu hias.

Selain itu di desa wisata Kedungbenda juga terdapat kuliner khas nya yaitu ketupat landan dan tentunya iwak kali ( ikan sungai ). Yang di tangkap langsung oleh nelayan setempat, dimana memang dikenal sebagai Kampung Nelayan.

sumber : Purbalingganews.net
sumber : www.dowisata.com

Untuk menikmati wisata susur sungai terbilang cukup murah, pasalnya harga tiket yang dipatok hanya sebesar Rp5.000 saja per orang untuk tiket masuk dan Rp5.000 per orang untuk tiket perahu . Pengunjung tidak perlu khawatir dengan keamanan perahu saat susur sungai, karena didalam perahu sudah di sediakan baju pelampung dan didampingi oleh 2 orang petugas.